PATI, patrolinusantara.press – Jajaran TNI dan Polri melakukan pengecekan keamanan dan protokol kesehatan dibeberapa gereja menjelang perayaan Hari Raya Natal 2021 di Kecamatan Wedarijaksa Kabupaten Pati.
“Kegiatan kami untuk mengecek kesiapan gereja dalam perayaan Natal dan memastikan sarana protokol kesehatan diterapkan di gereja-gereja sesuai dengan Inmendagri Nomor 67 Tahun 2021,” kata Babinkatipmas Polsek Wedarijaksa Aipda SUKASDI yang didampingi BABINSA Koramil /07 Wedarijaksa Sertu Derman Tomia, Sabtu , 25 Desember.
Menurutnya, pengecekan kesiapan gereja dalam perayaan Natal terutamaย sarana protokol kesehatan, di antaranya ketersediaanย alat pengecekan suhu, aplikasi PeduliLindungi, dan penunjuk arah jemaat saat di dalam gereja.
“Kami mengimbau gereja untuk membatasi jumlah jemaat yang hadir dalam perayaan Natal, Jemaat di gereja dibatasi hanya 50 persen karena masih dalam situasi pandemi COVID-19,” tuturnya.
Terkait situasi keamanan dan ketertiban menjelang Misa Natal 2021 di Kecamatan Wedarijaksa sejauh ini aman dan kondusif, namun aparat kepolisian terus melakukan patroli untuk memastikan tempat ibadah Umat Kristiani benar-benar aman untuk pelaksanaan ibadah saat perayaan Natal.
( AW&JAENAL)