PATI, patrolinusantara.press – Guna mencegah merebaknya kasus virus covid-19 di wilayah Desa Bangsalrejo kecamatan Wedarijaksa Kabupaten Pati, Pemerintah Desa Bangsalrejo bekerjasama dengan Puskesmas II Wedarijaksa mengadakan vaksinasi dengan sasaran semua warga desa Bangsalrejo. Bertempat di aula kantor desa Bangsalrejo, pada Sabtu (20/11/21)
Pada saat awak media mewawancarai Kepala Desa Bangsalrejo, Bapak JASMAN, mengatakan
vaksinasi bertujuan agar supaya masyarakat terhindar dari virus covid-19 khususnya bagi para lansia yang rentan terkena penyakit. Vaksinasi juga mencegah kesakitan yang lebih parah daripada sebelum diberikan vaksin. Vaksin yang disuntikan adalah virus yang sudah dilemahkan, jadi kalau sudah diberikan vaksin maka terbentuk antibodi yang kuat dan tidak mudah terkena virus secara alami atau secara langsung dan pelaksanaan vaksinasi untuk warga masyarakat Desa Bangsalrejo yang sudah mengikuti vaksinasi diperkirakan sudah mencapai 75 % lebih, dari total keseluruhan data 1.800-an dikarenakan juga karena masih terbatasnya ketersediaan vaksin.
Jasman juga berharap Walaupun sudah diberikan vaksinasi, masyarakat diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 6M (Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan pakai sabun dan air yang mengalir, Menghindari keramaian dan kerumunan, Mengurangi mobilitas diluar rumah, serta Menghindari kegiatan makan-makan bersama). Dan setelah diadakan vaksinasi ini masyarakat desa Bangsalrejo semoga akan lebih kuat dan terhindar dari virus covid-19, pungkasnya.
(jaenal/ teguh)