Pengeroyokan Berujung Maut Seorang Pemuda Di Surabaya

Berita, Kriminal54 Dilihat

SURABAYA, patrolinusantara.press  – Aksi pengeroyokan berujung kematian kembali terjadi di Surabaya. Korbannya seorang remaja berinisial N (16) dikeroyok sejumlah orang bersenjata tajam.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Media Patroli Nusantara, korban itu dikeroyok 3 remaja di Jalan Pogot, Tanah Kali Kedinding, Kecamatan Kenjeran.

Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya AKP Arief Rizky Wicaksana saat dikonfirmasi membenarkan pengeroyokan tersebut. Saat ini pihaknya tengah menyelidiki.

“Benar, masih kami dalami,” kata Arief ketika dikonfirmasi detik Jatim, Selasa (29/3/2022).

Arief mengatakan pengeroyokan itu diduga dipicu karena salah paham. Menurutnya para pelaku tak terima temannya dilirik oleh korban yang sedang duduk-duduk sebuah gang.

Sontak ketiganya langsung turun lalu menghajar N. Korban sebenarnya sempat melawan, tapi tumbang karena kalah jumlah.

Masyarakat yang mengetahui keributan itu berupaya melerai dan mengejar para pelaku. Tapi ketiga pelaku langsung kabur.

“Korban ini sempat melakukan perlawanan, tapi dia kalah jumlah dan menurut keterangan warga para pelaku ini ada yang membawa senjata tajam,” ujar Arief.

Sayangnya, saat mendapat perawatan medis nyawanya tidak tertolong.

“Yang bersangkutan (korban) tak tertolong, meninggal pas di rumah sakit karena pendarahan hebat,” kata Arief.

Dikatakan Arief, pihaknya langsung menerjunkan anggotanya untuk memburu para pelaku. Tak lama para pelaku kemudian berhasil ditangkap.

Para pelaku adalah JS (18), SA (18), dan RA (19). Saat ini ketiganya sedang diproses lebih lanjut di Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.”Benar, ketiganya sudah kami amankan,” tandas Arief. 

 

(Agus/A/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *