Peran Media Sosial Sebagai Wadah Aspirasi Masyarakat

Berita, Teknologi27 Dilihat

KUDUS, patrolinusantara.press Salah satu tanda teknologi di Era Digital kini yaitu berbagai macam platform media sosial muncul berkembang pesat. Hal tersebut tidak luput dalam aspek kebebasan berpendapat maupun berekspresi. 

Saat ini, banyak media sosial yang digunakan sebagai wadah penyalur pendapat maupun aspirasi masyarakat, sebagai salah satu bentuk kegiatan berdemokrasi. Lantas, seberapa besar peran media sosial sebagai wadah aspirasi masyarakat?.

Burhan (Jurnalis) mengatakan, saat ini media sosial menjadi salah satu wadah yang berperan besar bagi masyarakat untuk berpendapat dan efektif sebagai wadah aspirasi masyarakat yang tidak bisa menyuarakan pendapatnya secara langsung seperti berdemonstrasi.

“Era digital merupakan era yang menyediakan ladang pembuka peluang besar masyarakat, untuk turut andil dalam mengeluarkan pendapat maupun aspirasinya sebagai rakyat. Media sosial merupakan salah satu hal yang muncul sebagai bentuk implementasi berdemokrasi bagi masyarakat,” ungkapnya.

Dirinya mengatakan, dalam menggunakan media sosial harus dimaknai yang baik dan bertanggung jawab atas apa yang kita suarakan. Menyalurkan aspirasi pun harus dengan cara yang sesuai dengan topik atau isi masalah.

“Argumen yang disampaikan harus dengan benar dan sesuai dengan masalah atau peristiwa tersebut, agar dapat didengar oleh pemerintah atau pihak yang terkait,” jelasnya.

Burhan, teknologi digital memberi dampak positif sehingga rakyat tidak lagi kaku untuk menyalurkan aspirasi yang diinginkan. WhatsApp, Twitter, Instagram, Facebook, atau Youtube kini telah mudah diakses oleh kalangan anak-anak hingga orang tua.

Media Sosial sebagai wadah aspirasi masyarakat

“Media sosial berperan besar dalam menyampaikan aspirasi rakyat. Tren penyampaian aspirasi masyarakat melalui jejaring sosial pun semakin marak. Hal ini dibuktikan dengan semakin banyaknya komunitas grup di Twitter, Instagram, Facebook yang bermunculan dan menyatakan diri sebagai wadah aspirasi masyarakat,” ungkapnya.

Dirinya mengatakan, saat ini banyak masyarakat membuat konten di media sosial dan hal tersebut merupakan inovasi yang baik sebagai penyaluran aspirasi, mengingat hampir sebagian waktu manusia dihabiskan di depan layar ponsel. Penyebaran informasi yang cepat pun dirasa menjadi alternatif lebih baik di era saat ini, Ujarnya.

 

(Burhan/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *