Sah ! Selamat dan Sukses Untuk Bertugas, Pengurus Ranting GP Ansor Maguan Terpilih Siap Bekerja Lebih Baik Dan Kompak

Rembang | patrolinusantara.press – Gerakan Pemuda (GP) Ansor Ranting Maguan menggelar musyawarah dan sekaligus pelantikan pengurus baru untuk periode atau masa khidmat tahun 2023-2025 pada Jumat (17/3/2023) malam.

Acara yang diadakan di Makam Simbah Nyai Mariyah di Desa Maguan Kecamatan Kaliori, Rembang, Jawa Tengah tersebut berjalan dengan tertib dan lancar. Untuk hasilnya, melalui forum musyawarah bersama memutuskan Abdul Mujib terpilih kembali di masa khidmad tahun 2023-2025.

Dalam musyawarah itu, dihadiri seluruh pengurus ranting dan juga dihadiri oleh Ketua PAC Kaliori, Kunari. 

Sementara itu, Ketua terpilih Abdul Mujib menyampaikan kegembiraan dan kebanggaannya bisa terpilih dan dipercaya lagi untuk memimpin GP Ansor ranting Maguan. Dia berharap akan mampu bekerja kembali dengan baik dan pengurus bisa lebih kompak lagi kedepannya, dengan mengutip sebuah kalimat,

ومن يرد الله به خيرا يفقه في الدين 

Barang siapa dikehendaki Allah menjadi baik , maka dia dipahamkan ilmu agama.

“Semoga bisa Istiqomah niat dan semangat dalam berkhidmat. Dimudahkan dan dicukupkan bekal dhohir dan batin dalam berkhidmat, dihindarkan dari fitnah dan hal yang tidak diridhoi ALLAH SWT,” kata Mujib saat ditanya awak media di lokasi (17/3).

Mujib juga mengucapkan terima kasih dan harapannya kepada seluruh sahabat-sahabat Ansor Banser di Maguan.

“Terima Kasih untuk semua pihak yang telah membantu terselenggaranya acara ini. Semoga ALLAH SWT membalas semua kebaikan,amin. Mohon maaf atas segala kekurangan. Semoga sahabat-sahabat Ansor Banser Maguan bisa bersinergi bersama-sama banom-banom NU lainnya, bersama pemerintah, TNI, Polri beserta masyarakat bersama saling bergandengan melakukan kegiatan kegiatan yang bermanfaat,” pungkas Mujib.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *